
Banyak Masalah, OSN IPA SD 2024 Buat Peserta Didik Tertekan
Pelaksanaan Olimpiade Sains Nasional (OSN) jenjang Sekolah Dasar tahun 2024 bidang IPA telah selesai terlaksana (20/03/24).
Pelaksanaan lomba secara daring tersebut meninggalkan rasa kecewa dan keluhan dari sejumlah peserta didik dan guru di Kabupaten Mamuju.
Pasalnya, sejak simulasi yang dilaksanakan sampai dua kali ternyata tidak membuat pelaksanaan OSN 2024 terlaksana dengan lancar.
Sebagaimana pelaksanaan OSN di SDIT Wildan Mamuju, peserta didik yang menjawab soal yang lancar di awal ternyata harus mengelus dada dan panik ketika pengerjaan soal tersisa satu nomor harus mengulang kembali dari awal dan terjadi sampai tiga kali hingga waktu telah habis.
Arisuddin, selaku guru yang mendampingi peserta didik dari SDIT Wildan Mamuju pada OSN tahun ini berharap agar pelaksanaan lomba yang bertaraf nasional ini harusnya bisa lebih baik.
"penigkatan kualitas server dan aplikasi. jika dirasa masih kurang optimal untuk di gunakan sebaiknya pelaksanaan ditunda saja dulu, kondisi yang terlalu kejar tayang berakibat pada psikologis peserta didik. ada baiknya uji lapangan dilakukan secara berkala, bukan hanya sekali sehingga bug pada aplikasi bisa di temukan solusinya" Tutur Arisuddin (20/03/24).
Tercatat beberapa masalah yang muncul saat pengerjaan soal tengah berlangsung seperti:
1. Log out sendiri, dan mengulang dari awal dengan sisa waktu yang ada
2. tidak bisa klik apapun, tidak bisa lewati atau klik jawaban
3. langsung ke upload jawaban padahal baru mengerjakan 5 soal
4. Ada yang telah selesai, tapi tidak bisa upload jawaban dan kembali jawab soal ulang.
5. Loading (Server lemot)
6. Ada soal yg terlewati (tidak runut)
7. Beberapa gambar soal tidak bisa muncul.
8. Beberapa soal telah terisi jawaban
9. Login untuk ganti soal berikutnya terlalu lama. Sehingga tidak bisa terisi semua soal.